Kopertais Gelar Kegiatan Penguatan Tata Kelola Dosen PTKIS
Jakarta, 23 Oktober 2025 – Dalam rangka peningkatan kualitas dosen Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) wilayah 1 DKI dan Banten, Koordinatorat Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (KOPERTAIS) Wilayah I DKI Jakarta dan Banten menggelar Pelatihan Penguatan Tata Kelola Dosen PTKISa yang berlansung pada tanggal 23 Oktober 2025 di Aula 1, Lantai 5, gedung Kopertais.
Pelatihan yang diikuti oleh seluruh pimpinan dan operator PTKIS di wilayah DKI dan Banten dibuka secara resmi oleh Wakil Koordinator Kopertais, Prof. Dr. Sururin, M.Ag dan dihadiri oleh nara sumber dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Jims Pistavia Anugrah) dan Dirjen Pendidikan Tinggi Kementerian Agama (Faridur Rohman).
Dalam sambutannya, Prof Sururin juga memberikan ucapan selamat kepada seluruh pimpinan PTKIS dan para operator masing-masing PTKIS yang berkesempatan hadir pada forum penting ini untuk mendapatkan pencerahan wawasan tentang aplikasi SISTER (Sistem Informasi Sumber Daya Terintegrasi) yang secara khusus mengelola data administrasi dan portofolio dosen secara terpusat.
Kegiatan ini secara khusus mengundang para perwakilan operator seluruh PTKIS diharapkan dapat memberikan pemahaman yang komprehensif perihal aplikasi SISTER sehingga seluruh dosen nantinya bisa memanfaatkan platform ini untuk memperbarui informasi kualifikasi, mengelola data Tridarma (pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat), mengajukan kenaikan jabatan akademik, dan mengelola aktivitas profesional dosen, serta mendukung berbagai proses karir akademik lainnya.
Kegiatan yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga pukul 16.00 WIB ini di isi oleh paparan nara sumber dan tanya jawab yang berlangsung secara interaktif.
Semoga kegiatan pelatihan ini membawa manfaat bagi peningkatan kualitas SDM Dosen PTKIS di wilayah DKI dan Banten. Aminnn (SAA)
Foto-foto Lainnya
